Program Studi D. III Keperawatan dan Himpunan Mahasiswa Keperawatan (HIMAKEP) dan team RS Muhammadiyah Riau melakukan Pengabdian Masyarakat (Pemeriksaan Kesehatan: Analisa Kesehatan, Pemeriksaan gula darah, asam urat dan kolestrol, serta pemeriksaan tekanan darah)  mulai tanggal 04 s.d 08 Mei 2016 pada acara EDU Expo 2016 di Mall SKA Pekanbaru.

Kegiatan ini dilaksanakan rutin tiap tahunnya sebagai bagian dari kontribusi Prodi D. III Keperawatan UMRI dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya preventif, dan promotif dengan memberikan layanan pemeriksaan kesehatan untuk mencegah penyakit metabolik seperti Diabetes Mellitus, Gouth Artritis, Hiperlipidemia, Gagal Jantung dan penyakit lainnya dengan rutin melakukan pemeriksaan/ monitoring kesehatan seperti yang disebutkan di atas.

Pada kegiatan tersebut  dilakukan pemeriksaan kesehatan pada pengunjung sebanyak 169 orang, dengan gambaran sebagai berikut:

1. Tanggal 04 Mei 2016 (Rabu) Sore dengan jumlah pengunjung 14 orang; Periksa Tekanan Darah (10 orang), Gula Darah Sewaktu (2 orang), Asam Urat (3 orang), Cholesterol (5 orang), dan analisa kesehatan (2 orang). Hasil pemeriksaan 1 orang hiperlipidemia (chol=223), 1 orang penderita asam urat tinggi (uric acid= 12)

2. Tanggal 05 Mei 2016 (Kamis) Pagi dengan jumlah pengunjung 12 orang; Periksa Tekanan Darah (8 orang), Gula Darah Sewaktu (4 orang), Asam Urat (4 orang), Cholesterol (6 orang), dan analisa kesehatan (2 orang). Hasil pemeriksaan 1 orang penderita Hipertensi (150/90 mmHg),1 orang penderita asam urat tinggi (uric acid= 10,1), 2 orang hiperlipidemia (chol=236 dan 232).

3. Tanggal 05 Mei 2016 (Kamis) Sore dengan jumlah pengunjung 15 orang; Periksa Tekanan Darah (14 orang), Gula Darah Sewaktu (2 orang), Asam Urat (5 orang), Cholesterol (6 orang), dan analisa kesehatan (1 orang). Hasil pemeriksaan1 orang penderita asam urat tinggi (uric acid= 9,1)

4. Tanggal 06 Mei 2016 (Jumat) Pagi dengan jumlah pengunjung 10 orang; Periksa Tekanan Darah (10 orang), Gula Darah Sewaktu (4 orang), Asam Urat (1 orang), Cholesterol (2 orang), dan analisa kesehatan (2 orang). Hasil pemeriksaan normal

5. Tanggal 06 Mei 2016 (Jumat) Sore dengan jumlah pengunjung 22 orang; Periksa Tekanan Darah (14 orang), Gula Darah Sewaktu (9 orang), Asam Urat (4 orang), Cholesterol (9 orang), dan analisa kesehatan (8 orang). Hasil pemeriksaan 3 orang penderita Hipertensi (160/60 mmHg, 150/80 dan 160/90 mmHg), 1 orang penderita hiperlipidemia (252), 1 orang penderita Diabetes mellitus (286).

6. Tanggal 07 Mei 2016 (Sabtu) Pagi dengan jumlah pengunjung 15 orang; Periksa Tekanan Darah (6 orang), Gula Darah Sewaktu (6 orang), Asam Urat (7 orang), Cholesterol (7 orang), dan analisa kesehatan (2 orang). Hasil pemeriksaan 1 orang penderita hiperlipidemia (269).

7. Tanggal 07 Mei 2016 (Sabtu) Sore dengan jumlah pengunjung 24 orang; Periksa Tekanan Darah (14 orang), Gula Darah Sewaktu (9 orang), Asam Urat (6 orang), Cholesterol (9 orang), dan analisa kesehatan (6 orang). Hasil pemeriksaan 1 orang penderita DM (310),  4 orang penderita Hiperlipidemia (294, 244, 263, 382).

8. Tanggal 08 Mei 2016 (Ahad) Pagi dengan jumlah pengunjung 13 orang; Periksa Tekanan Darah (7 orang), Gula Darah Sewaktu (7 orang), Asam Urat (6 orang), Cholesterol (5 orang), dan analisa kesehatan (4 orang). Hasil pemeriksaan 1 orang penderita DM (297),  1 orang penderita Hiperlipidemia (261), 2penderita hipertensi (160/80, 140/80 mmHg).

By Prodi D. III Keperawatan UMRI

Visi Prodi D. III Keperawatan yang sinergi dengan Visi UMRI yaitu membentuk lulusan yang bermarwah dan bermartabat